Anti gores merupakan perlengkapan yang sanagat penting pada sebuah Smartphone. Anti gores berfungsi untuk melindungi layar ponsel anda dari goresan benda benda halus maupun kasar.
Walaupun beberapa ponsel yang beredar baru baru ini sudah banyak yang membenamkan proteksi layar semacam gorila glass, namun kebanyakan para pengguna masih takut membiarkan layar ponsel kesayanganya kosong tanpa anti gores.
Karena anti gores di anggap simpel dan mudah, selain sebagai proteksi untuk layar, anti gores jika sudah banyak goresan dan rusak kita bisa membelinya lagi dengan harga murah. Namun jika layar yang gores, mau beli lagi?.
Nah kali ini sob, aku bakal kasih tau kamu bagaimana cara Memasang Antigores Screen Guard Pada Ponsel Dengan Mudah dan Rapi.
Usahakan lingkungan atau tempat untuk memasang antigores bersih dan tidak ada debu yang berterbangan, karena debu bisa menempel ke layar, dan akan timbul gelembung gelembung.
Sebelum kita mulai memasang anti gores yang sudah kita beli, alangkah baiknya kita menyiapkan terlebih dahulu bahan bahan yang di butuhkan.
- Minyak Kayu Putih
- Kain Micro Clear (biasanya ikut dalam paket pembeliah, jika tidak ada bisa gunakan lap kacamata)
- Solatip Bening
- Anti Gores (harus!!)
- Sabun
Untuk langkah - langkahnya kamu bisa membuka kaki dan melangkah kedepan meninggalkan masalalu *apasih.
Untuk step stepnya mari kita lakukan.
- Pakai Sabun : Sabun untuk membersihkan tangan kamu dari kotoran yang dapat menghambat kamu dalam memasang anti gores.
- Bersihkan Layar : Kamu harus memastikan jika layar yang akan kamu pasangkan anti gores dalam keadaan bersih tanpa debu. Bersihkan menggunakan kain atau tissue.
- Gunakan Minyak Kayu Putih: Kadang hanya mengelap layar menggunakan kain tidak membuat layar benar benar bersih. Maka tuangkan minyak kayu putih pada layar ponsel untuk benar benar menghilangkan debu yang menempel.
Selain itu Minyak kayu putih juga berfungsi sebagai pelicin dan penghalang debu menempel dan mengotori layar.
Kamu bisa menuangkan minyak kayu putih di layar atau pada kain Micro clear yang ada. Usapkan secara searah kemudian tunggu hingga sedikit kering. - Pasang Anti Gores: Ini adalah langkah yang paling penting dalam memasang anti gores pada ponsel. Usahakan bagian yang menempel layar tidak terbalik.
Kemudian kamu bisa mengelupas sedikit pada bagian sudut atau sisi bawah untuk di tempelkan secara pas. *ingat : jangan langsung membuka antigores secara menyeluruh.
Setelah bagian sisi bawah di pastikan menempel dengan pas dan tidak miring. Kamu bisa menarik stiker antigores secara perlahan dan menmpelkan antigores secara perlahan dari bawah sambil di urut dengan lap micro clear.
Jika seluruh lapisan anti gores sudah menempel, lalu usap usapkan lap micro clear dengan agak menekan ke layar. - Gunakan Solatip : Jika terlihat ada sebutir debu yang menempel, kamu bisa menggunakan solatip untuk membersihkannya.
Caranya, tempelkan solatip pada permukaan antigores untuk mengangkat/ mengelupas antigores dari layar, tapi sedikit saja di bagian yang ada debu, kemudian tahan.
Lalu gunakan solatip satu lagi untuk mengangkan debu, lakukan dengan perlahan dengan cara menempelkan solatip pada debu yang ingin di buang. Ambil debunya menggunakan solatip kemudian tutup lagi. - Jika masih ada gelembung : Gosok bagian gelembung dan arahkan ke bagian pinggir dengan cara menekan menekan daerah gelembung kemudian menggiring kepinggir.
Lakukan dengan sedikit keras tapi jangan terlalu keras agar layar tidak rusak. Namun anda harus memberikan sedikit tekanan agar gelembung dapat berpindah. - Finishing : Kelupas layer kedua pada bagian depan screen guard atau antigores. Kemudian lap dengan micro clear yang sudah di beri minyak kayu putih.
Penting !! *jika hape anda muncul warna merah, berarti ponsel anda sedang masuk angin, kebanyakan di gosok minyak kayu putih sih. hehehe (jokes, :v ).